Bupati Banggai Ir. H. Herwin Yatim,MM menghadiri Kegiatan Visitasi dan Visibility Assesment Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Banggai Oleh Tim Ahli Bedah Saraf FKKMK UGM - Dr. Sardjito yang dilaksanakan di Ballroom Hotel Swissbellin Luwuk Kel. Maahas Kec. Luwuk Selatan.(01/02/2020)
Hadir pada kesempatan tersebut dr. Agnes Muryanti, Sp.A, MPH (Kepala IP2KSDM sebagai perwakilan Direktur RSUP DR. Sardjito), Dokter Spesialis Bedah saraf UGM dr. Rachmat Andi Hartanto, Sp.BS(K)(Ketua Prodi Ilmu Bedah Saraf FKKMK UGM-RSUP Dr. Sardjito), dr. Wiryawan Manusubroto, Sp.B, Sp.BS(K)(Ketua SMF Bedah Saraf FKKMK UGM-RSUP Dr. Sardjito), beserta dr. Roberthy D. Maelissa, Sp.B, FINACS (Perwakilan Dinas Kesehatan Prov. Sulawesi Tengah), dr. Franklin L. Sinanu, Sp. BS (Perwakilan dokter spesialis bedah saraf Prov. Sulteng), Direktur RSUD Kabupaten Banggai dr.H. Yusran Kasim,ME beserta jajarannya, Ketua Komite medik dr. Budiyanto Udaa, Sp.KFR,M.Ked.Klin dan Para Dokter Spesialis RSUD Kabupaten Banggai, Kabag Humas bersama Staf, dan para undangan lainnya.
Bupati Banggai Ir. H. Herwin Yatim,Mm dalam sambutannya menyampaikan Ucapan selamat datang di kota Luwuk dan terima kasih atas kunjungan Tim Ahli Bedah Saraf FKKMK UGM - dr. Sardjito Jogjakarta dan Rombongan kaitannya dengan kelengkapan akreditasi RSUD Kabupaten Banggai,Kedatangan bapak ibu akan semakin menyempurnakan apa yang di harapkan dalam pengembangan dan Kenaikan Kelas RSUD Kabupaten Banggai tentunya. Apa yang di lakukan oleh teman teman Di RSUD ini dalam kaitannya dengan Akreditasi sebenarnya sudah sangat baik, tentunya dengan segala macam kekurangannya perlahan mereka membenahi itu, kegiatan visitasi ini mudah mudahan bisa memberikan suatu masukan dan arahan bagi Manajemen RSUD Kabupaten Banggai dalam rangka menyempurnakan seluruh Kelengkapan yang di persyaratkan dalam Penilaian.
Bupati Banggai juga menambahkan saya bersama Pak Wakil Bupati di support oleh ketua DPR dalam periode kami fokus di Bidang Pendidikan dan Kesehatan, karena kami yakin apabila Pemerintah Fokus di dua bidang ini maka Masyarakat Kab. Banggai akan lebih baik dan sejahtera. Sehat jasmani dan rohani sehingga membentuk cara berfikir yang lebih baik.
Atas kunjungan Bapak Ibu Dokter Tim Ahli Bedah saraf ini tentu kita mengharapkan adanya transfer Knowledge untuk para dokter kita maupun manajemen RSUD Kabupaten Banggai, saya sangat mengharapkan RSUD ini menjadi yang terlengkap dan sebagai rujukan oleh RSUD lainnya yang ada di sulawesi tengah, sehingga masyarakat Kabupaten Banggai dan masyarakat Kabupaten untuk rujukan pengobatan.
Semoga apa yang dilakukan oleh Pemerintah Daerah dan Jajarannya selalu di berkahi oleh Allah SWT